Monday 3 May 2010

PENYEBAB INSOMNIA

Insomnia bukan suatu penyakit, tetapi merupakan suatu gejala yang memiliki berbagai penyebab, seperti kelainan emosional,kelainan fisik dan pemakaian obat-obatan.

Sulit tidur sering terjadi, baik pada usia muda maupun usia lanjut; dan seringkali timbul bersamaan dengan gangguan emosional, seperti kecemasan, kegelisahan, depresi atau ketakutan.

Kadang seseorang sulit tidur hanya karena badan dan otaknya tidak lelah.

Pola terbangun pada dini hari lebih sering ditemukan pada usia lanjut.Beberapa orang tertidur secara normal tetapi terbangun beberapa jam kemudian dan sulit untuk tertidur kembali.Kadang mereka tidur dalam keadaan gelisah dan merasa belum puas tidur.Terbangun pada dini hari, pada usia berapapun, merupakan pertanda dari depresi.

Orang yang pola tidurnya terganggu dapat mengalami irama tidur yang terbalik, mereka tertidur bukan pada waktunya tidur dan bangun pada saatnya tidur.

Selain itu, perilaku di bawah ini juga dapat menyebabkan insomnia pada beberapa orang:

* higienitas tidur yang kurang secara umum (cuci muka, dll?)
* kekhawatiran tidak dapat tidur
* mengkonsumsi caffein secara berlebihan
* minum alkohol sebelum tidur
* merokok sebelum tidur
* tidur siang/sore yang berlebihan
* jadwal tidur/bangun yang tidak teratur

Sumber : http://www.medicastore.com/nutracare/isi_calm.php?isi_calm=gangguan_tidur

No comments:

Post a Comment